M.Fairel Tampil Memukau Diacara Sungai Penuh Kanuhai Dan Expo 2023

Sungaipenuh-Detak Rakyat.com,
Tampil dengan memukau didepan ribuan penonton Masyarakat kota Sungaipenuh. Kecil-kecil sudah punya bakat yang besar. Dengan Penampilan yang ditunjukkan oleh M Fairel Edwin Ramadhan murid SDN 001/XI kelurahan pasar Sungaipenuh Sungai Penuh pukau penonton di Sungaipenuh Kanuhai & Expo 2023, dilapangan Merdeka Kota Sungai Penuh penuh, Jumat Malam (10/11/2023).

M Fairel Edwin Ramadhan tampil memukau, setelah memain stik drum dengan lagu Munajat Cinta, penonton pun ikut bernyanyi.

Putra dari pasangan AKP Edi Mardi Siswoyo, SE.MM – Winny Angraini,SE.,MM ini adalah Salah satunya pemain drum alias drummer cilik. Dia begitu piawai dan ahli saat menabuh drum.

“Dek Fairel..dek fairel, hebat main drum,” kata salah satu penonton didepan panggung tadi malam.

Baca juga  Sekda Kota Sungai Penuh, Alpian Menghadiri Rapat Rancangan Perubahan KUA PPAS 2024 Disampaikan Ke DPRD

“Drummer cilik keren,” kata penonton lainnya.

Tidak hanya itu, Fairel kembali memain drumnya dengan lagu Musnas yang dilantunkan oleh Vokalis Roman Redwine duet maut bersama Diki.

“Fairel adalah Drummer Cilik Kota Sungaipenuh masa depan,” kata Roman Redwine. (Red)

Pos terkait